Tampilkan postingan dengan label Puasa Ramadhan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Puasa Ramadhan. Tampilkan semua postingan

Kamis, 02 Agustus 2012

Tips Tetap Sehat Selama Berpuasa

Tips Tetap Sehat Selama Berpuasa - Terkadang orang beranggapan mudah sakit jika berpuasa, hal itu disebabkan karena pola makan dan aktivitas yang tidak teratur. Namun, jika pola makan Anda sehat, aktivitas disesuaikan, mungkin Anda akan lebih sehat meskipun berpuasa.


Jangan sampai Puasa menghalangi kegiatan Anda sehari-harinya seperti bekerja dan sekolah. Memperhatikan kesehatan juga tidak kalah penting agar Anda tetap sehat dan bugar selama berpuasa. Dan berikut Tips Tetap Sehat Selama Berpuasa :

  1. Saat fajar, makan makanan yang mengandung karbohidrat kompleks seperti ubi, jagung, oatmeal, roti dan nasi merah dapat membantu memepertahankan kebugaran Anda selama 6 jam.
  2. Protein, buah-buahan, sayuran dan cukup air juga membantu menjaga stamina selama berpuasa.
  3. Hindari makanan berminyak, terutama saat sahur. Makanan ini akan membuat sel darah merah menggumpal, menyebabkan aliran oksigen berkurang hingga 20 persen. Akibatnya Anda akan mengantuk dan mudah lelah.
  4. Batasi aktivitas fisik Anda sehingga Anda tidak mudah lelah.
  5. Para Ahli Kesehatan merekomendasikan untuk istirahat secara bertahap muali dari beberapa gelas air, sedikit makanan manis, dan interval minimal satu jam setangah.
  6. Makan makanan dan minuman manis yang paling baik dilakukan saat berbuka puasa. Agar energi yang hilang selama berpuasa cepat tergantikan. Tapi jangan terlalu banyak minuman manis, terutama jika rasa manis terbuat dari gula.
  7. Ganti kopi dan soda dengan jus buah segar.
  8. Atur pola tidur Anda. Ambil 20-30 menit untuk melakukan tidur di siang hari. Sebuah tidur singkat tapi akan membantu memulihkan energi Anda.
Semoga Bermanfaat..
Share:

Minggu, 22 Juli 2012

Menu Sahur Ramadhan yang Sehat dan Bergizi

بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم



Menu Sahur Ramadhan yang Sehat dan Bergizi - Untuk menjaga kesehatan tubuh saat kita berpuasa, mulailah menyiapkan Menu Sahur yang Sehat dan Bergizi. Kali ini saya akan berbagi Menu Sahur Ramadhan yang Sehat dan Bergizi. Sebagian orang kebanyakan menginginkan makanan yang enak dan bergizi untuk sahur agar saat menjalankan ibadah puasa tidak merasa lemas dan tidak merasa cape dan lelah.

 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgVTOFVQMA7fjg6uWHiNNlNEwLMjJCabFf996oVUhiosGgv_QDsP5pfcouhUTXPntsbVzQ-rrjaMbPG6xCJcOUNqE7ZmXtpUz3ewcsg0B4dCKP3YMl_pzT92BXs0Lp3w_gw6-6wPuqkdEI/s1600/Makanan+Bergizi.jpg.png

Berikut Menu Sahur Ramadhan yang Sehat dan Bergizi :

  • Perbanyak minum air putih, vitamin, dan elektrolit. Misalnya meminum air putih dan buah - buahan, atau jus buah tanpa gula. Sebelum meminum air putih, alangkah baiknya kalau kita meminum air kelapa terlebih dahulu lalu dilanjutkan dengan meminum air putih, karena Air kelapa memiliki kandungan elektrolit yang sangat bagus.
  • Pilih menu utama makanan yang terdiri dari Karbohidrat seperti nasi merah, ubi atau bisa juga bubur kacang dengan campuran gula aren. Jenis karbohidrat makanan diatas terbukti lebih tahan lama dalam membuat gula darah stabil
  • Penuhi makan - makanan berserat, sayur dan buah. Selain membersihkan usus, serat berkasiat untuk membantu proses pencernaan.
  • Pilih makanan berlemak sehat seperti zaitun, minyak kelapa atau flaxseed oil. Lemak berkasiat membuat pergerakan makanan di perut menjadi lebih lambat, menjadikan seseorang yang mengkonsumsi lemak tersebut akan tahan lapar lebih lama.
Itulah Menu Sahur Ramadhan yang Sehat dan Bergizi versi Heina Blog, semoga bermanfaat dan semoga bisa membantu sobat - sobat sekalian.. =D :bye:



Share:

Minggu, 15 Juli 2012

Jadwal Puasa Ramadhan 2012, Jadwal Imsakiyah 1433 H


Jadwal Imsakiyah 1433 HJadwal Puasa Ramadhan 2012 dibawah ini lengkap untuk seluruh wilayah Indonesia, bulan puasa tahun 2012 ini adalah bulan puasa tahun 1433 Hijriyah. Informasi ini dipersembahkan kepada saudara dan saudari seiman Islam, karena kurang dari sebulan sejak post ini diunggah kita akan memasuki bulan suci Ramadhan 1433 Hijriyah.
Bulan Ramadhan merupakan bulan yang paling ditunggu oleh orang beriman, karena merupakan kesempatan besar untuk menjadi manusia jauh lebih baik dari sebelumnya di mata Allah SWT pula manusia, Insya Allah, karena di bulan ini Allah memberikan begitu banyak kemudahan dengan dilipat gandakan pahala, dan di bebaskan dari api neraka bagi yang menjalankannya. Juga jangan lupa melakukan Doa-Doa Harian Bulan Ramadhan, 1 - 30 Ramadhan.

Oleh sebab itu, untuk menyempurnakan ibadah kita selama sebulan penuh. Maka jadwal puasa Ramadhan 2012 atau jadwal Imsakiyah 1433 H ini perlu dihadirkan untuk Anda semua. Dengan begitu, tidak ada yang namanya kesiangan bangun saat awal-awal Ramadhan.
Jadwal Imsakiyah 1433 H bisa Anda download dari pilihan link dibawah ini, dan ukuran file sekitar 2MB.
Via 4shared Via Mediafire
Download Download (Pass: pustakers)
selamat puasa Ramadhan 1433 H
Semoga bermanfaat dan sekalian mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadhan 1433 H, bagi yang menjalankannya.

Sumber : http://fathuraksal.blogspot.com/2012/07/jadwal-puasa-ramadhan-2012-jadwal.html#ixzz20cuYcThA
Share:

Ads

Followers

Site Info